Sempat Viral, Akhirnya Pelajar SMA 1 Merapi Timur Lahat Cat Jembatan Tanjung Enim

Jumat, 8-Mei-2020, 16:28


Muara Enim – Terungkap sudah, Aksi puluhan pelajar Siswa Menengah Kejuruan dan atas (SMK/SMA) dari kabupaten lahat yang sempat viral dengan beredarnya foto diduga lakukan Vandalisme lakukan coret coretan sejumlah  fasilitas umum Jembatan tanjak di Tanjung Enim ll Kabupaten Muara Enim milik PT Bukit Asam berapa hari yang lalu. Dalam rangka merayakan kelulusan sekolah.

Akhirnya dengan kesadaran diri secara kooperatif sejumlah sekolah menengah atas di kabupaten Lahat dampingi Kepala sekolah bersangkutan mendatangi Mapolsek Lawang Kidul mengklarifikasi atas kejadian tersebut. Jumat ( 8/5/2020).

Kapolres Muara Enim, AKBP Donni Eka Syahputra melalui Kapolsek Lawang Kidul, AKP Azizir Alim menyambut baik kedatangan mereka dan mengapresiasi atas inisiatif dan kesadaran para siswa tersebut.

“Kami dari polsek menyambut baik dan apresiasi atas inisiatif dan kesadaran siswa dan guru beserta kepala sekolah untuk menyelesaikan permasalahan ini,” ujar Azizir

Sementara itu Eko Daryono kepala Sekolah SMK 4 kab Lahat mengatakan, dengan rasa kebersamaan kita datangi Mapolsek Lawang Kidul untuk mengklarifikasi yang sebenarnya.

Dirinya mengatakan telah menghimbau kepada anak anak agar tidak melakukan kegiatan coret coretan seragaman sekolah dan berkonvoi konvoi di jalan jalan dalam merayakan kelulusan sekolah.

Pemberitahuan kelulusan sekolah pun itu kami lakukan malam hari,  akan tetapi mereka sebelum pengumumannya telah melakukan perayaan kelulusan ke jalan jalan sendiri.

” Anak anak sebenarnya tidak melakukan aksi corat coret terhadap fasilitas umum milik PTBA tersebut yang sempat viral,  hanya sekedar berfoto dan melakukan aksi coret coret baju saja di sana,  tetapi mereka ini kena getahnya” Ucapnya.

Hal senada juga di katakan Wakil Kepala Sekolah SMA 1 Merapi Timur Ashar mengatakan, demi rasa kebersamaan kita lakukan pengecatan ulang,  sebab foto yang sempat viral di media sosial tersebut anak didik kita secara otomatis kita harus bertanggung jawab walaupun bukan anak anak kita yang melakukan nya. Ungkapnya ashar.

Pada keeempatan itu Afensi Manajer Humas PT Bukit Asam Tbk mengapresiasi atas tindakan yang di lakukan pihak sekolah kabupaten Lahat telah tanggung jawab atas kejadian tersebut.

” Terimakasih kepada jajaran Polsek Lawang Kidul yang telah memediasi terhadap kejadian ini,  Kami pihak menejemen PTBA  tidak akan mengambil langkah hukum, bagaimana pun juga mereka anak anak tersebut penerus bangsa ini, terlepas walaupun mereka tidak melakukannya, saya berharap kejadian ini tidak akan terulang kembali, mari kita jaga ke indahan dan jaga kebersihan lingkungan milik negara, yang hakikatnya ini milik kita semua” Pungkasnya. (Ali).

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater