Kolaborasi SAPMA PP dan Karang Taruna RD PJKA Dalam Aksi Penyemprotan Disinfektan

Rabu, 1-April-2020, 20:17


Lahat – Pada hari ini, Rabu (01/04/2020) Karang Taruna RD PJKA telah selesai melaksanakan penyemprotan disinfektan dalam pencegahan penularan virus COVID-19 di kelurahan RD PJKA. Dalam kegiatan ini juga melibatkan tim SAPMA Pemuda Pancasila, pihak RT/RW, dan pihak kelurahan RD PJKA.

Bambang Aprio Ramadan selaku Ketua Karang Taruna Kelurahan RD PJKA mengucapkan terimakasih kepada SAPMA yang telah membantu mereka dalam kegiatan ini.

“Semoga apa yang kita kerjakan bersama ini bermanfaat bagi warga RD PJKA Lahat. Kita juga berharap ke depannya semoga hubungan baik ini tetap berlanjut demi kebaikan kita bersama. Terima kasih para pejabat pemerintah setempat pak lurah danperangkat RW/RT yang telah menyokong bantuan berupa moril dan materil,” ungkap ketua karang taruna Bambang Aprio Ramadan.

Ucapan senada disampaikan pula oleh Lurah RD PJKA Edeales Pokal, S. STP, M.M. Dirinya berharap dengan adanya kegiatan ini warga RD PJKA dapat terhindar dari wabah virus Corona.

“Kami dari pihak Kelurahan RD.PJKA Lahat mengucapkan terima kasih kepada Karang Taruna RD PJKA Lahat dan anggota Sapma Pemuda Pancasila Kabupaten Lahat yang telah memberikan sumbangsih penyemprotan disinfektan dalam rangka pencegahan Covid-19 di lingkungan Kelurahan RD PJKA Lahat. Semoga kita selalu diberikan kesehatan dan keselamatan atas wabah yang menimpa negeri ini,” ujar Edeales Pokal, S. STP., MM.

Ditambahkan oleh Feby Neymar Mandala, selaku Korlap kegiatan, kegiatan ini selain bertujuan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, juga untuk memberikan ketenangan pada warga agar tidak panik secara berlebihan.

“Saya selaku Korlap mngucapkan terima kasih kepada masyarakat RD PJKA Lahat, menerima dan menyambut baik pergerakan Karang Taruna RD PJKA Lahat dan Sapma Pemuda Pancasila untuk mencegah virus covid 19 yang membuat masyarakat resah dan panik. Maka dari kami untuk menenangkan adanya kegiatan penyemprotan virus corona/ covid 19 semoga masyarakat bisa membantu untuk memelihara lingkungan yang sehat,” ucapnya.

(Aan LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

LAHAT - Minggu, 17-Maret-2024 - 17:21

YM VS HCU Mulai Perang Spanduk. 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater