Dua Warga Mulak Tidak ODP Dan Jauh Dari Covid-19

Kamis, 26-Maret-2020, 17:48


LAHAT – Terkait pemberitaan yang menyatakan dua warga Desa Sukananti, Kecamatan Mulak Ulu yang diduga memiliki gejala mirip dengan Corona Virus Disease (Covid-19) setelah pulang dari Singapura, langsung ditanggapi oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lahat dengan melakukan pemeriksan kepada yang bersangkutan, Kamis, (26/03/20)

Hasilnya, diketahui satu mengalami sakit maag akut, hingga panas tinggi, mual, muntah. Sedangkan satu lagi dalam kondisi sehat.

Hal ini disampaikan langsung, Kadinkes Lahat, Ponco Wibowo SKM MM, melalui Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten, Taufik M Putra SKM MM.

“Alhasilnya, satu sakit maag akut dan satu lagi sehat wal’afiat, kendatipun mereka berdua baru pulang dari Singapura melalui Pelabuhan Batam,” ucapnya

Hal ini, sambung dia, merupakan hasil pemeriksaan Satgas Kecamatan di Puskesmas Muara Tiga, menyatakan keduanya tidak terjangkit covid-19.

“Memang sebelumnya gejala mirip, tapi setelah dilakukan pemeriksaan intensif, oleh tim dokter Muara Tiga tidak ada tanda-tanda kearah sana,” terang Taufik.

Taufik menambahkan, termasuk juga satu orang dalam pengawasan (ODP), setelah menjalani isolasi selama 14 hari, tidak menimbulkan gejala-gejala Covid-19.

“Alhamdulillah, dengan demikian Kabupaten Lahat nol alias tidak ada yang terindikasi gejala Covid-19,” ungkapnya.

Dirinya berharap, terpenting jaga kebersihan diri dan lingkungan pemukiman, biasakan cuci tangan dan terus menjalankan perilaku hidup bersih sehat (PHBS).

“Jaga kebersihan, selalu ikuti prosedural dari pemerintah, agar tidak terjangkit virus mematikan tersebut,” tutup Taufik.

(TAHRIM)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater