Gotong Royong Tiap Minggu, Minta Akses Jalan Tunggul Bute Diperhatikan

Sabtu, 1-Februari-2020, 18:33


LAHAT ONLINE, TUNGGUL BUTE – Agar dapat melintasi akses jalan, masyarakat Dusun 4 Selpah Desa Tunggul Bute Kecamatan Kota Agung secara rutin bergotong royong setiap minggu.

Kondisi jalan yang masih tanah membuat masyarakat harus bersusah payah bergotong royong, karena kondisi jalan yang kian parah saat musim hujan seperti sekarang.

“Karena itu, kami meminta kepada Bupati Lahat, Cik Ujang untuk memperhatikan kondisi jalan kami dan semoga agar jalan di desa kami ini segera di bangun,” ujar salah satu masyatakat sekitar, Yanuar.

Sementara itu, salah satu pengguna jalan, Fadli mengaku kondisi jalan yang berada di daerah perbatasan tersebut memang kian parah dan tak kunjung tersentuh pembangunan.

“Sudah sejak dulu jalan ke Tunggul Bute ini tak mengalami perubahan yang signifikan, pada hal disana ada perusahaan besar yang berdiri kokoh,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater