KECAMATAN PAGUN LAKUKAN TITIK NOL DI DESA KUPANG

Rabu, 8-Januari-2020, 23:25


LAHAT ONLINE, KUPANG – Sebagai bentuk kepedulian terhadap bangunan yang ada di desa, dengan menggunakan dana desa, Pemerintah Pagar Gunung menghadiri undangan Desa Kupang dalam pelaksanaan titik 0 dana desa tahap III.

Camat Pagar Gunung, Iskandar Jumaldi SE mengatakan bahwa sudah seharuskan kegiatan titik 0 dilaksanakan, agar tripika kecamatan serta pendamping desa dapat mengetahui bahwa pembangunan dana desa betul betul dilaksanakan.

“Jika kami di undang untuk pelaksanaan titik 0, insyallah kami siap, karena meski pun pengelolaan dana desa di pegang penuh oleh desa, kami pihak kecamatan tetap harus bertanggung jawab dalam hal pengawasan,” ujarnya, Rabu (8/1/20)

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Kupang, Edi Aspawan mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kecamatan Pagar Gunung yang begitu peduli terhadap pembangunan yang ada di desa.

“Dengan adanya pengawasan seperti ini, tentu kami dapat menerima saran dan masukan dari pihak kecamatan dan pendamping desa, agar pembangunan kita dapat sesuai,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater