Internasional Volunteers Day, PMI Lahat Harapkan Relawan Tetap Bersatu Dan Maju

Kamis, 5-Desember-2019, 20:48


Lahat – Bertepatan dengan Hari Relawan Internasional, yang merupakan hari bagi para volunteers Internasional termasuk di Indonesia, khususnya di Kabupaten Lahat. Organisasi yang bergerak kemanusiaan dan sosial di Kabupaten Lahat, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lahat menyambut baik peringatan Hari Relawan Internasional. (Kamis, 5 Desember 2019)

PMI Kabupaten Lahat memberikan respon baik terhadap peringatan Hari Relawan Internasional yang jatuh pada hari ini (05/12). PMI Kabupaten Lahat mengharapkan seluruh relawan di Indonesia tetap bersatu dan kompak.

Ketua PMI Kabupaten Lahat, Firmanuddin, S.Sos, MM. mengatakan kepada media Lahat Online semoga relawan tetap maku dan bersatu. Harapan tersebut disampaikan Ketua PMI Kabupaten Lahat karena relawan merupakan ujung tombak PMI dalam setiap kejadian, peristiwa dan bencana.

“Tentunya kami ucapkan selamat hari relawan semoga tetap maju dan harapan kami semoga relawan tetap bersatu sesuai dengan kehendak dasar dan ideolagi negara kita” ujar Firmanuddin, S.Sos. MM.

Lebih lanjut, Ilham sebagai masyarakat awam mengatakan “Saya sering lihat di media sosial, Relawan PMI Lahat sudah baik, rutin mengikuti pelatihan, dan terjun langsung dalam setiap kejadian di Lahat. Relawan harus diberi dukungan dan support dalam bentuk apapun agar terus bersemangat” jelasnya.

(Masdoel LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater