KOMITE DAN WALIMURID SEPAKAT BANTU TUTUPI KEKURANGAN GAJI GURU HONOR

Jumat, 20-September-2019, 15:13


LAHAT ONLINE, PAJAR BULAN – Komite SMA Negeri 1 Pajar Bulan dan walimurid sepakat, mereka akan membantu gaji untuk para guru honorer dan TKS yang mengajar di sekolah tersebut.

Ketua komite Tarmizi mengatakan, peserta rapat mendapatkan mufakat secara aklamasi, sehingga keputusan ditentukan untuk menutupi kekurangan gaji guru SMA Negeri 1 Pajar Bulan no ASN.

“Kami sepakat membantu menutupi kekurangan dalam hal penggajian untuk guru yang berstatus honorer dan TKS, agar mereka semangat mendidik anak anak kami,” kata dia, Jumat (20/09).

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 1 Pajar Bulan Drs Robinson MM menuturkan, pihaknya mengaku terbantu dengan keputusan tersebut.

“Hal ini insyallah dapat menambah dana bantuan pemerintah Provinsi Sumsel yaitu Program Sekolah Gratis (PSG). Dengan begitu, lengkaplah sudah tanggung jawab pendidikan, yakni pemerintah pusat, daerah dan masyarakat, bersama sama memajukan pendidikan demi generasi oenerus bangsa,” ujar dia.

Robinson menambahkan, pihak sekolah menerima hasil keputusan musyawarah komite dan walimurid.

“Hasil keputusan rapat, daftar hadir dan berita acara secara lengkap akan diserahkan kepada Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel,” pungkasnya. (rpw).

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater