CAMAT KIMSEL AJAK TRIPIKA DAN MASYARAKAT GOTONG ROYONG TEBAS BAYANG JALAN

Senin, 9-September-2019, 20:43


LAHATONLINE, Pagar Jati – Pekerjaan berat itu terasa ringan. Sebab Unsur Tripika kecamatan kikim selatan dan puluhan warga dan Perangkat  Desa Banuayu Tanjung Alam sirapulau dan Pagar jati bersama sama  bahu membahu membersihkan  Rumput dan semak belukar yang telah menutup jalan desa sehingga perlu ditebas dan dibersihkan agar pada malam hari tak kelihatan seram dan menakutkan.

Demikian hal ini dikatakan Camat Kikim Selatan Mardinal Jayanata ST MT selaku camat   Kecamatan Kikim Selatan, dalam kegiatan mengajak warga bergotong royong selain itu Kades mengajak pula Perangkat Desa dan Perangkat BPD  untuk membersihkan jalan desa sepanjang kurang lebih 4000 M atau 4 km.

“Bila  rumput dan belukar sudah mulai menutupi  jalan desa, maka kami bersama warga desa akan membersihkannya secara gotong-royong, karna keindahan desa dilihat dari bersihnya jalan” pungkas Mardinal. senin(9/9).

Sementara itu warga desa banuayu Apri yang turut gotong royong membersihkan jalan mengatakan senang dengan kegiatan tersebut. “Alhamdulilah  baik warga maupun para pengurus dan BPD  dengan penuh kesadaran dan keikhlasan melakukan gotong-royong ini membersihkan jalan desa kalau tidak kita sendiri, siapa lagi”,tandasnya.(ar3)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater