Mantap, Gunung Kembang Gunakan Dana Desa Untuk Aspal Jalan

Sabtu, 7-September-2019, 18:54


LAHAT ONLINE, Gunung Kembang – Luas biasa, kata itulah yang pantas disematkan ke Pemerintah Desa Gunung Kembang. Betapa tidak, dengan menggunakan dana desa, Pemerintah Desa Gunung Kembang mengaspal jalan dalam desa yang sebelumnya rusak.

Kepala Desa (Kades) Gunung Kembang, Sarkoni membenarkan hal tersebut. Menurutnya dalam pengaspalan jalan tersebut, dirinya menggunakan pihak ketiga. “Masyarakat desa membangun pondasi aspal serta mengawasi pengaspalan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Sarkoni menambahkan panjang jalan yang di aspal 426 meter dengan lebar 2.5 sampai 3 meter, sesuai kondisi badan jalan sebelumnya. “Dengan demikian, kendaraan roda empat dapat masuk desa tanpa ragu, karena tanjakan menuju desa sangat membahayakan saat masih cor beton dulu, terlebih saat hujan,” tambahnya.

Selain itu, Sarkoni mengatakan selain pengaspalan jalan, bangunan fisik dana desa juga digunakan untuk membuat satu titik sumur bor. “Insyaallah bangunan yang disepakati bersama ini dapat bermanfaat untuk masyarakat desa,” tandasnya.

Dengan diaspalnya jalan dalam desa, tentu kondisi jalan sangat memuaskan, karena dapat bertahan lama. Tak seperti jalan cor beton yang mudah sekali hancur, kekuatan jalan yang di aspal tentu lebih baik.

Sementara itu, salah satu pemborong, Wijaya mengaku salut dengan penerapan dana desa di Desa Gunung Kembang. “Standarnya satu kilo aspal satu milyar, karena itu, jika ada desa yang mengaspal jalan menggunakan dana desa, itu langkah yang berani dan patut di contoh,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater