EKSKUL SASTRA TINGKATKAN MINAT BACA

Jumat, 6-September-2019, 20:43


LAHATONLINE,Muara Danau – Sastra kerap dianggap asing oleh para remaja. Kalah pamor dibanding musik, dance,
dan seni rupa. Budaya literasi di kalangan remaja pun masih kurang mendapat perhatian. Bahkan berdasarkan survei , minat baca masyarakat Indonesia baru 0,001 persen. Artinya, dalam seribu
masyarakat hanya ada satu masyarakat yang memiliki minat baca. Tapi, kabar baiknya, sekarang-
sekarang ini sedikit-sedikit mulai keliatan tuh kebangkitan minat remaja SMA terhadap sastra.

Salah
satunya dibuktikan oleh SMAN 1 Kikim Timur Di sana ada ekskul yang mempelajari sastra, namanya SAGARTA SMA Negeri 1 Kikim Timur.

Pembinan Ekskul sastra Aprizal SPd mengatakan Ekskul ini lahir di tengah semangat
Budaya literasi yang mulai bangkit. konsep ekskul ini diubah menjadi sanggar sastra sebagai wadah bagi
Siswa dalam mengembangkan kecintaannya pada sastra, apalagi seperti yang diketahui minat baca dan
tulis di kalangan remaja masih terbilang sedikit. Harapannya semoga ekskul ini juga bisa menjadi salah
Satu pelopor bangkitnya minat baca dan tulis di SMAN 1 Kikim timur.

“Awalnya sekolah butuh orang yang memang punya bakat dan minat dalam sastra. Mereka yang secara
utuh dan murni ingin mempelajari sastra,Anggota ekskul ini juga memang nggak terlalu banyak; untuk
Angkatan 2018-2019 ada sekitar 30 orang dengan mayoritas cewek. Tapi meski begitu, setiap kali
Kumpul rutin seluruh anggota selalu hadir.”tuturnya LahatOnline,Jumat(6/9).

Tambahnya Kegiatan rutin ekskul ini setiap Sabtu tentunya belajar mengenai sastra. Mulai dari cerpen,
Puisi sampai monolog. Belajar mengenai macam-macam puisi, teknik penulisan cepren, teknik
Pembacaan puisi dan sebagainya.
Sementara itu Ketua Sastra Karselawati mengatakan Walau ekskul ini masih tergolong baru jika dihitung
Semenjak diubah konsep menjadi Sanggar Sastra, berapa kegiatan sudah pernah di ikuti ditingakat
kabupaten.

“Menurut saya, sanggar sastra merupakan tempat pendewasaan seorang penulis atau seseorang yang
Ingin jadi penulis. Di sanggar sastra kami mendapat banyak ilmu dan pengalaman, teman-teman sehobi, dan tempat sharing karya-karya. Hal yang paling berkesan dari bergabung di ekskul ini adalah ketika
kami berjuang di suatu perlombaan. Mulai dari FLS2N, dan lain lain” pangkasnya(Ar3)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater