Saat Hadiri Acara Hiburan Rakyat, ini Pesan Camat Lahat Selatan

Selasa, 27-Agustus-2019, 00:14


Banjarnegara, lahatonline.com – Camat Lahat Selatan H Budi Utama, S.IP, hadiri malam Hiburan Rakyat dan pembagian hadiah perlombaan dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 74 Tahun 2019 di Desa Banjarnegara Kabupaten Lahat.

Diketahui, acara ini dimotori oleh karang taruna, dihadiri jugs Kepala Desa (Kades)Banjarnegara Budianto,SE , BPD beserta perangkat.

Kades Banjarnegara Budianto, SE dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan dukungan Camat Lahat Selatan, sehingga acara malam ini berjalan lancar. Senin (26/8).

“Untuk menunjukan rasa kebersamaan kita serta partisipasi dalam peringatan Kemerdekaan RI Ke 74 Tahun ini, Karang Taruna beserta perangkat desa serta BPD bersinergi bersama sama menyelenggarakan Kegiatan ini,” tutur Kepala Desa Banjarnegara

Sementara itu Camat Lahat Selatan H Budi Utama, SIP dalam sambutannya mengapresiasi atas terlaksananya acara, sekaligus menghimbau masyarakat

“Pada kesempatan ini saya berpesan, boleh menghibur diri tetapi tetap dalam norma kesopanan. Patuhi jadwal batas waktu hiburan malam, jauhi minuman keras dan Narkoba untuk hidup sehat. Jangan terlalu malam karena besok kita harus kerja mencari nafkah”. Ucap Budi.

Seusai menyampaikan sambutan, Camat Lahat Selatan H Budi Utama, S.IP, mengabarkan kepada awak media bahwa siang tadi, ia bersama Sekcam Lahat Selatan Suladarma. SE. Kanit Binmas Polsekta Kota Lahat Aiptu Joni Arpan. Kasi Ekobang Kecamatan Lahat Selatan Erliana. SE dan staf, melakukan Monitoring dan evaluasi Dana Desa tahap II Desa Kerung Kecamatan Lahat Selatan. Pembangunan Gedung Serba Guna ukuran 13 M X 18 M dan Tahap ll Rehab Jalan Setapak 100 Meter.

Budi mengatakan bahwa monitoring yang dilakukannya dalam rangka untuk mengetahui sampai sejauh mana progres dan pelaksanaan pembangunan yang telah dilaksanakan melalui dana desa. (Ali).

 

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater