Pebroni : Seluruh Desa Wajib Musdes

Sabtu, 3-Agustus-2019, 11:50


LAHAT ONLINE, Kikim Timur – Camat Kikim Timur, Pebroni SE MM mengatakan dalam waktu dekat seluruh desa di Kecamatan Kikim Timur akan melakukan Musyawarah Desa (Musdes).

“Seluruh desa akan melakukan Musdes untuk perencanaan pembangunan di tahun 2020 yang akan datang dengan melibatkan Pemerintah Desa, BPD, tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat itu sendiri dengan mengundang unsur tripika Kecamatan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Pebroni menuturkan sebelum Musdes dilaksanakan, desa akan melakukan Musyawarah Dusun (Musdus) untuk nantinya tinggal dituangkan saat Musdes.

“Dengan demikian, saat Musdes dilaksanakan, desa tinggal memaparkan apa yang telah disepakati dan menjadi prioritas utama,” tambahnya.

Tak hanya itu, Pebroni menekankan Musdes wajib dilakukan setiap desa tanpa terkecuali. “Penting untuk diketahui, eluruh desa wajib melaksanakan Musdes sesuai dengan aturan perundang undangan,” tandasnya.

Sementara itu, salah satu Tokoh Masyarakat Desa, Darmansyah menyampaikan Musdes sebagai bentuk transparansi pemerintah desa ke masyarakat.

“Dengan adanya musdes, tentu seluruh masyarakat dapat mengetahui apa yang dikerjakan nantinya, sehingga tidak terjadi pertanyaan dan kecurigaan di masyarakat,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater