DR HARDIANSYAH, M.Si JABAT DIREKTUR PASCA SARJANA STIE SERELO LAHAT

Kamis, 1-Agustus-2019, 12:04


LAHAT ONLINE, Lahat – DR Hardiansyah. M.Si menggantikan DR Budi Hartono SE.MM periode 2019- 2023, Pelantikan   dan pengambilan sumpah jabatan program pasca  sarjana dilaksanakan pada Kamis 1 Agustus 2019 bertempat di Ruang Auditorium Pasca Sarjana STIE Serelo Lahat.

Ketua STIE Serelo Lahat Sukri SE.MSi melantik sekaligus membacakan SK keputusan, acara ini dihadiri Pembina Yayasan STIE Serelo Solihin Daud   Asisten 3 Iskandar MM. Pimpinan Cabang Bank Sumsel Babel Kgs Fauzan SE,  Ketua STIE Lembah Dempo, Perwakilan Polres Lahat, Zulkipli Idrus pendiri STIE Serelo Lahat  Ketua STIE Serelo Syukri SE. MM, para Dosen STIE Serelo Lahat,  berserta undangan lainnya.

Semenjak berdirinya STIE Serelo pada tahun 1995. Dan tahun 2008 Pasca Sarjana Prof DR Tirta Jayadinigrat selaku direktur yang pertama, pengangkatan  DR Hardiansyah SE.MSi merupakan Direktur ke 4 , faktor yang perlu ditingkatan peningkatan Kurikulum, penelitian baik itu biaya sendiri maupun pemerintah dan Hibah. Untuk itulah Direktur harus terjun langsung untuk meningkatkan STIE Serelo Lahat. Alhamdulilah sudah  935 orang Alumni S2  yang tersebar diberapa perusahaan baik swasta maupun Negeri, untuk S2  223 orang saat ini yang masih belajar .

Sedangkan jumlah mahasiswa S1 menurun  saat ini berjumlah 556 orang yang aktif 140 orang  melaksanakan seminar Skripsi dan 93 orang akan belajar di STIE, untuk yang hendaknya kuliah di STIE hendaknya menggunakan ITE tidak sistem manual lagi , program S2 hendaknya MoU dengan Lembaga Bahasa. Juga harus berkreatif dan berpikir apabila sesuatu Inovasi yang baru mari kita programkan dan masih banyak lagi PR kurikulum pendidikan terbaru, belum ada muatan lokal melihat kondisi Lahat saat ini seperti Pertambangan, perkebunan dimasukan pada pelajaran muatan lokal, ucapan terima kasih kepada Bank Sumsel Babel yang telah berkerjasama selama ini.” tegas Syukri

Sementara itu pembina STIE Serelo Lahat sekaligus Mantan Bupati Lahat di era 90an mengatakan ” menucapkan  selamat datang dan bertugas kepada direktur yang baru saja dilantik, pertemuan kita kali ini merupakan Reuni, karena kira semua ikut andil pada kemajuan STIE Serelo, saya yakin dan percaya beliau memimpin dengan disiplin penuh dengan aturan, tidak boleh berkerja dengan semaunya. Untuk itulah harapan terbesar bertumpu kepada direktur baru ” pungkas Solihin.

Bupati Lahat diwakili Asisten 3 drs H. Iskandar mengucapkan selamat kepada direktur yang baru dilantik dan selamat bertugas, semoga yayasan STIE Serelo Lahat tetap berjaya. Acara dilanjutkan dengan poto bersama dan ramah tamah.

(Dias)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater