Keluhkan Timer Lampu Jalan Yang Error

Jumat, 5-Juli-2019, 12:31


LAHAT ONLINE, Arahan – Para pengguna jalan, khususnya yang melintasi jalan lintas sumatera (jalinsum) tepatnya di kawasan Kecamatan Marapi Area merasa terganggu dengan kondisi lampu jalan yang tidak berfungsi dengan baik.

Salah satu contohnya lampu jalan di sepanjang jalan antara Desa Arahan dan Desa Gunung Agung Kecamatan Merapi Timur, dimana lampu jalan disana hidup di saing hari dan ada yang mati di malam hari.

“Sudah jam 10.00 pagi seperti ini lampu jalan tetap hidup? Tolong dong pihak terkait perhatikan hal ini, karena ini namanya pemborosan energi,” ujar Yadi (30) salah satu pengguna jalan.

Disamping itu, kondisi lampu jalan dari Desa Muara Temiang ke Desa Gunung Agung Kecamatan Merapi Barat justru mati saat di malam hari dan ini sangat mengganggu penglihatan pengguna jalan yang melintasi jalan tersebut.

“Fungsi lampu jalan memang tidak berjalan sebagai mana mestinya, ada yang mati di malam hari dan masih hidup di siang hari. Yang rusak mungkin timer lampu jalan sehingga lampu jalan menyala dan tidak di saat yang pas,” ujar salah satu Instalatir Listrik, M Nasir.

Dengan kondisi tersebut di atas, diharapkan pemerintah peka akan pentingnya fungsi lampu jalan. Semoga kondisi ini tidak berlarut larut dan dapat segera diperbaiki. (Ir22)

 

 

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater