Atlet KKI Lahat Boyong Piala Kejurda KKI Sumsel X

Dan Open Tournament Piala Abdul Aziz SeSumbagsel 2019

Minggu, 7-April-2019, 19:54


BANDAR JAYA – Patut diacungkan jempol bagi generasi penerus olahraga beladiri karate, khususnya Khusin Ryu M Karate-Do (KKI) dibawah sayap Federasi Olahraga Karatep-Do Indonesia (Forki) Kabupaten Lahat yang penuh energi dan semangat hingga berhasil menggondol banyak piala demi mengharumkan bumi seganti setungguan.

“Hal itu juga tak luput dari perhatian dan dukungan orang tua serta asisten pelatih dan pengurus perguruan KKI Kabupaten Lahat juga patut diapresiasi,” terang Pelatih Sensei, Arie Widia Sari saat dihubungi Via aplikasi resmi Whatsapp oleh media online ini usai pertandingan, Minggu (7/4/2019).

Ditambahkannya, keberhasilan anak latihnya dibuktikan untuk Kelas Festival 2 Emas, 8 Perak dan 18 Perunggu dan Kontingen KKI Fighter Lahat meraih 3 Emas, 3 Perak dan 8 Perunggu pada K GOR Dempo Jakabaring Palembang selama dua hari, mulai tanggal 6 sampai dengan 7 April 2019.

“Keberhasilan anak latihnya yang diperkuat 22 Atlet KKI itu bertanding dengan lebih dari 900 peserta yg berasal dari berbagai kabupaten dan perguruan, juga diikuti oleh provinsi tetangga yaitu Provinsi Lampung dan Bengkulu,” jelas pelatih pemegang DAN V Nasional KKI yang juga satu-satunya wasit tingkat Asia yg berasal dari kabupaten Lahat.

Diungkapkannya, sebanyak 22 Atlet itu berasal Anak- anak ini berasal dari SD 28 Lahat, SD 27 Lahat, SD 16 Lahat, SD 3 Lahat, SD 12 Lahat, SMP 5 Lahat, & SMK 1 Lahat yang tergabung dalam klub Kushin Ryu Fighter Lahat Mereka berlatih di dojo SDN 28, SD 16, SD 27, Griya revari dan GOR Lahat yang dibantu oleh asisten pelatih Deden hardiansyah, Tri wahyuni, Hengky octavianda dan Nadya Annisa. (Dafri. FR)

Berikut nama pemenang dan kelas dalam pertandingan:

Kelas “Kata Perorangan Usia Dini Putra” diraih Emas oleh M. Fazli dan Perak diraih Delvin

Kelas “Kumite-25 Kg Usia Dini Putra” diraih Perunggu M. Fazli Fighter Lahat dan Delvin Fighter Lahat

Kelas “Kata Perorangan Usia Dini Putri” diraih Perak oleh Najwa Syipa

Kelas “Kumite-25 Kg Usia Dini Putri” diraih Perunggu Despita

Kelas “Kumite+25 Kg Usia Dini Putri” diraih Perak Najwa

Kelas “Kumite-35 Kg Pra Pemula Putra” diraih Perungu Choky Fighter Lahat

Kelas “Kumite+35 Kg Pra Pemula Putra” diraih Perungu Rahmat Fighter Lahat

Kelas “Kata Perorangan Pra Pemula Putri” diraih Perunggu oleh Putri Naila

Kelas “Kata Kumite -30 Kg Pra Pemula Putri” diraih Emas oleh Khalisa Fighter Lahat

Kelas “Kata Kumite -40 Kg Pemula Putra” diraih Perungu oleh Kgs.M.Hary Fighter Lahat

Kelas “Kata Kumite -45 Kg Pemula Putra” diraih Perungu oleh Nur Muhammad Fighter Lahat

Kelas “Kata Kumite +45 Kg Pemula Putra” diraih Perungu oleh Tegar Pratama Forki Lahat

Kelas “Kata Kumite -40 Kg Pemula Putri” diraih Emas oleh Mutiara Fighter Lahat

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater