KGB ACT Lahat Kembali Lakukan Layanan Kesehatan di Lapangan Seganti Setungguan

Minggu, 7-April-2019, 18:22


Lahat – Seperti biasa, di hari Minggu ini (07/04/2019) KGB ACT Lahat kembali menggelar kegiatan rutin mingguan mereka di Lapangan Seganti Setungguan. Pada Minggu ini, para relawan lebih fokus pada layanan kesehatan.

Relawan medis KGB ACT Lahat yang berasal dari MRI dan mahasiswa Poltekkes Kemenkes Prodi D-3 Kabupaten Lahat, melakukan cek tensi darah dan cek gula darah.

“Karena ada kegiatan besar di Lapangan Seganti Setungguan makanya kita fokuskan di Layanan Kesehatan. Seperti biasa pemeriksaan tensi dan gula darah secara gratis. Kecuali mereka ingin berdonasi kita terima. Alhamdulillah hari ini masih banyak masyarakat yang hadir,” beber Julius Saputra, tim medis yang juga merupakan Senat Mahasiswa Poltekkes Lahat.

Lebih lanjut Julius mengatakan hingga sejauh ini antusias masyarakat cukup tinggi dalam mengikuti kegiatan KGB ACT Lahat. Bahkan ada yang memeriksakan secara rutin setiap pekan.

Ketua KGB ACT Lahat, Hefra Lahaldi, juga mengatakan bahwa kegiatan akan kembali dengan item-item lain pada Minggu selanjutnya.

“Insyaa Allah kita akan lanjutkan dengan item lain selain Layanan Kesehatan. Minggu ini ada kegiatan lain di Lapangan Seganti Setungguan. Kepada masyarakat Kabupaten Lahat hadiri Minggu depan,” ujar Hefra Lahaldi.

(Aan LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater