ORMAS LMP MARCAB LAHAT KEMBALI ADAKAN AKSI PENGGALANGAN DANA

Rabu, 26-Desember-2018, 22:13


Lahat – Atas kejadian Musibah sunami Banten – Lampung beberapa waktu yang lalu, membuat semua lapisan masyarakat terjun langsung melaksanakan penggalangan dana guna membantu korban bencana alam, salah satunya Ormas Laskar Merah Putih (LMP) Marcab Kabupaten Lahat , dimana hari ini menggelar aksi penggalangan dana terjun langsung ke jalan guna mencari dana untuk disumbangkan ke saudara-saudara yang terkena musibah. Rabu (26/12).

Aksi penggalangan dana yang dilakukan oleh Ormas Laskar Merah Putih (LMP) Marcab Lahat, dilakukan di dua titik tepatnya disimpang Empat kelurahan pasar baru dan di simpang empat didepan Kantor Kejaksaan Negeri Lahat.

Terpantau dilapangan aksi penggalangan dana tersebut langsung dipimpin oleh Ketua LMP marcab lahat melalui ketua Harian LMP Lahat bersama jajaran pengurus LMP dan berserta anggotanya yang langsung turun kejalan guna penggalang dana.

Darmawansyah Ketua Laskar Merah Putih (LMP) Marcab Lahat, yang dalam hal ini disampaikan oleh Ketua Harian LMP Amir Hamzah, mengatakan kegiatan penggalangan dana ini dilakukan selama 3 hari dan dibagi didua titik, simpang empat lampu merah Kejaksaan Lahat dan disimpang empat lampu merah pasar Lematang kelurahan pasar baru Kabupaten Lahat.

” Alhamdulilah pada hari ini kita bisa berkumpul bersama didalam penggalang dana untuk saudara-saudara kita yang terkena musibah diwilayah Banten, Lampung dan sekitarnya. Ini adalah bentuk kepudulian dan solidaritas kepada korban-korban yang terkena musibah untuk meringankan beban mereka,” tuturnya.

Riko salah satu masyarakat kabupaten lahat saat dibincangi awak media ketika dirinya berada di lokasi dekat penggalangan dana mengaku bahwa dengan adanya aksi sosial yang sudah dilakukan oleh Ormas LMP.Lahat.

“Saya selaku masyarakat kabupaten lahat mengucapkan terima kasih atas adanya kegiatan penggalangan dana ini karna dengan adanya kegiatan ini saya bisa berbagi sedikit rezeki saya untuk sodara kita yang saat ini mendapatkan musibah, sekali lagi terima kasih dan saya doakan semoga ormas LMP Lahat selalu menjadi Ormas yang selalu menjembati kegiatan kegiatan untuk membantu masyarakat”. Pungkasnya. (ALI)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater