PKB LAHAT, KONSOLIDASI PEMENANGAN PILEG DAN PILPRES 2019

Selasa, 18-September-2018, 13:54


LAHAT – Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Lahat lakukan konsolidasi pemenangan untuk pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden menjelang Pemilu serentak 2019, di kantor PKB Lahat jalan Baru Manggul Lahat, Selasa (18/9)

Pemilihan Anggota Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) akan dilaksanakan secara serentak pada 17 April 2019. Mementum Lima tahunan itu menjadi agenda serius yang harus disiapkan oleh seluruh partai politik peserta Pemilu, termasuk PKB.

Oleh karenanya, sebagai partai besar yang berdasarkan survei LSI akan menempati urutan ketiga perolehan suara secara nasional, maka PKB mempersiapkan kemenangan secara matang.

Untuk memenuhi target minimal 5 kursi di DPRD Kabupaten Lahat, PKB terus melakukan konsolidasi internal dan eksternal.

Parisman, ketua DPC PKB Kabupaten Lahat melalui Ahmad Syahri Kurnianto sekretarisnya mengatakan, “PKB terus melakukan konsolidasi dan pematangan strategi untuk dapat memenangkan Pileg dan Pilpres secara bersamaan”, ujarnya.

“Memasang target minimal 5 kursi DPRD sekaligus memenangkan pasangan Jokowi dan KH. Ma’ruf Amin adalah hal yang sangat rasional bagi PKB mengingat PKB adalah partai politik yang memiliki basis massa riil”, ucapnya optimis.

Selain Parisman, dalam pertemuan tersebut hadir juga H. Nasrun Aswari yang merupakan Caleg Provinsi Sumsel Dapil 7 dan seluruh Caleg DPRD Kabupaten Lahat dari seluruh dapil. (AYIE)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater