BANGUN JALAN USAHA TANI TANJUNG BULAN LETAKAN BATU PERTAMA

Selasa, 21-Agustus-2018, 09:33


TANJUNG BULAN – Kepala Desa Tanjung Bulan Kec. Tanjung Sakti Pumi bersama Unsur Tripika dan Pendamping Desa Tahun 2018 melakukan peletakan batu pertama pada titik nol, atas pembangunan jalan usaha tani sepanjang 700 Meter, Selasa (21/8/18).

Pembangunan ini atas dasar Realisasi Dana Desa Tahun 2018 tersebut juga di hadiri oleh Camat Tanjung Sakti PUMI Awang Firmansyah dan unsur TRIPIKA bersama masyarakat Desa sebagai peletak batu pertama dalam kegiatan tersebut.

Awang Firmansyah berharap, semoga dengan telah dimulainya pembangunan yang di Anggarkan dari DD ini, dapat Bermanfaat bagi masyarakat sebagai sarana transportasi bagi masyarakat dalam mengangkut Hasil pertanian.

“Bagi masyarakat yang ikut dalam pengerjaan Jalan ini mari kita kerjakan sesuai petunjuk yang ada dan sesuai dengan harapan masyarakat nantinya,” kata Pak Camat itu.

Keterangannya kepada Lahat Online Kepala Drsa Tanjung Bulan Pajrullah Azhari mengatakan, mudah-mudahan dengan telah dimulainya pembangunan ini, “saya menghimbau mari kita bersama-sama bahu membahu bersama Pemerintah Desa ikut andil dalam pengerjaan maupun dalam pengawasan pekerjaan jalan usaha tani ini. Karena jalan ini kita bangun atas dasar aspirasi masyarakat dan harapan masyarakat Desa Tanjung Bulan,” tuturnya.

Terpisah Selaku Tokoh Masyrakat saudara Sadri/lit mengaku bangga atas dibangunya jalan yang kerap di laluinya itu, “Kami merasa bangga selain sebagai pengguna jalan yang rutin, tanah milik kami jug akan dilalui oleh pembangunan jalan tersebut,” cakapnya.

(Mirhan)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater