SEMARAK PERLOMBAAN 17-an DI KELURAHAN PASAR BAWAH

Jumat, 17-Agustus-2018, 17:24


LAHAT – Perayaan HUT Kemerdekaan RI-73 turut dimeriahkan oleh warga Kelurahan Pasar Bawah, Kabupaten Lahat. Beragam perlombaan menarik diselenggarakan oleh pihak panitia semenarik dan sesemarak mungkin.

Acara yang disponsori oleh anggota DPRD, Fitrizal Homizi, ST ini berlangsung di RT:07, RW:04 Kelurahan Pasar Bawah. Tak hanya peserta lomba, masyarakat Pasar Bawah turut berbondong-bondong menyaksikan kemeriahan acara tahunan ini.

Ketua Panitia Perlombaan, Dadang, mengatakan kepada awak media bahwa acara ini memang rutin dilaksanakan di Pasar Bawah. Khususnya saat HUT Kemerdekaan RI.

“Kegiatan 17-an ini memang rutin kita laksanakan di kelurahan kita. Jadi hari ini kita adakan berbagai perlombaan seperti Joget Balon, Panjat Pinang, Fun Boxing Junior, Sepak Bola Mini, dan lainnya. Kita berharap kegiatan ini akan menjadi ajang perekat silaturahmi antar warga dan semangat kemerdekaan selalu melekat di hati kita semua,” ujar Dadang. Jumat (17/08).

Salah seorang panitia, Empu, mengaku bahwa semarak kemerdekaan ini benar-benar terasa di Kelurahan Pasar Bawah.

“Dengan banyaknya perlombaan serta antusias masyarakat yang tinggi benar-benar membuat kita turut merasakan perjuangan para pahlawan terdahulu. Saya selaku panitia mengucapkan rasa terima kasih atas dukungan semua pihak. Termasuk dari Kakanda Fitrizal yang sudah banyak membantu atas terselenggaranya acara ini. Semoga masyarakat terpuaskan atas acara yang kita adakan ini. Merdeka! Merdeka! Merdeka!” teriak Empu, lelaki berkumis tipis dan berstatus bujangan ini.

Di tempat yang sama, salah seorang warga RT:07, Pendri, mengaku dirinya sangat berterima kasih atas diselenggarakannya acara untuk masyarakat ini.

“Yang pasti kami berterima kasih kepada segenap panitia. Karena acara yang diselenggarakan benar-benar meriah. Juga kepada sponsor, terutama Mang Fitrizal, yang banyak membantu,” ungkap Pendri.

Saat berita ini diturunkan, perlombaan masih berlangsung dengan seru. Menurut pihak panitia, acara akan berlanjut hingga malam ini dengan hiburan rakyat.

(Aan LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater