PLS SMPIT IKHLAS CENDEKIA : PDB MEROKET LEBIH DARI 100%

Jumat, 13-Juli-2018, 11:27


TANJUNG PAYANG – Hari kedua PLS (Pengenalan Lingkungan Sekolah) SMP IT Ikhlas Cendekia lahat berjalan khidmat dan seru. PLS dari sekolah yang digadang akan menjadi sekolah favorit ini diikuti oleh 81 peserta.

Peserta Didik Baru (PDB) terbilang meroket lebih dari 100% dari tahun lalu yang diikuti oleh 37 siswa baru.

Pada agenda kegiatan PLS ini semua peserta diperkenalkan dengan lingkungan sekolah serta program-program yang akan di jalani para siswa dalam kegiatan belajar mengajar di SMP IT. Kegiatan PLS ini berlangsung selama 3 hari dimulai tanggal 12-14 Juli 2018.

Menurut Kepala Sekolah SMP IT Ummi Sakdiyah, S.Pd.I Kegiatan PLS tahun ini mengusung tema ‘Arah Baik Cendekia’.

“Kita ingin semua komponen civitas sekolah memiliki jiwa berkebaikan dan kebermanfaatan bagi agama dan masyarakat,” ujar Umi Sakdiyah. Jumat (13/07).

Sementara itu Hefra Lahaldi, sebagai Ketua Pelaksana menyatakan kebersyukurannya atas raihan dari SMP IT IC tahun ini.

“Yang pasti kita bersyukur tahun ini kita mengalami pelonjakan siswa didik baru. Hal ini tidak lepas dari semua kerja keras dari komponen guru dan karyawan SMP IT Ikhlas Cendekia dalam memasyarakatkan program sekolah. Sehingga masyarakat lahat khususnya percaya untuk menitipkan anak mereka,” terang Hefra Lahaldi.

(Aan LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater