INFO PEMUTIHAN PAJAK DI SOSMED, JUNI : DI LAHAT BELUM ADA PROGRAM ITU

Rabu, 9-Mei-2018, 08:12


LAHAT – Akhir-akhir ini Masyarakat Kabupaten Lahat mendapatkan informasi melalui gambar selebaran yang disebar di sosial media bahwa ada Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor. Informasi ini sontak membuat beberapa masyarakat Kabupaten Lahat bertanya-tanya dan ingin mendapatkan informasi yang faktual mengenai hal tersebut. (Rabu, 09 Mei 2018)

Pada gambar selebaran tersebut bertuliskan “MANFAATKAN KESEMPATAN PEMUTIHAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR” Dengan dengan rincian sebagai berikut :
1. Keringanan tunggakan pokok pajak kendaraan bermotor 50%.
2. Pembebasan Bea Balik Nama Kedua (BNN-KB 2) dan seterusnya.
3. Penghapusan sanksi administrasi / Denda Pajak Kendaraan.

Pada selebaran tersebut tertera tanggal berbatas 01 Mei 2018 sampai 31 Agustus 2018 bertuliskan Ayo ke Samsat Terdekat. Informasi ini membuat Media Lahat Online mencoba mendatangi Kantor Samsat Terdekat untuk mengkomfirmasi kebenaran informasi tersebut.

Saat dikonfirmasi Lahat Online, Juniansyah, SE. Kasi Penetapan, Pembukuan dan Pelaporan UPTB Samsat Lahat mengatakan “Kalau untuk di Kabupaten Lahat belum ada dan informasi tersebut belum bisa dipertanggungjawabkan, tapi kalau daerah lain kita juga belum tau, mungkin saja sudah ada program seperti itu namun untuk di Lahat sendiri belum ya” ujarnya.

Jadi dari informasi melalui media sosial tersebut khususnya untuk Samsat Kabupaten Lahat belum ada program seperti itu, untuk daerah lain mungkin saja namun belum ada informasi yang jelas.

(Masdoel LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater