OPINI : MASIH MUNGKINKAH 5 PASLON BUPATI LAHAT SALING MENGEJAR ELEKTABITIAS ?

Minggu, 29-April-2018, 17:27


LAHAT – Setelah dua bulan lebih melakukan kampanye bagi kelima pasangan calon bupati dan wakil bupati Lahat tentu masing masing paslon sudah dapat memprediksi capaian elektabilitas yang diperoleh dengan pembuktian melalui lembaga survey masing masing.

Capaian elektabilitas yang diperoleh tentu bervariasi dari semua segmen, yang pasti capaianya urutan 1 sampai dengan 5 , namun tidak dapat dipastikan siapa urut satu atau urut lima paslonlah yang tahu.

Kalau memang sudah ada capaian elektabilitas paslon, pertanyaannya masihkah mungkin 5 pasang calon ini saling mengejar kenaikkan eliktabilitasnya.

Jika melihat waktu yang tersisa dihitung hari ini 29 April 2018, sepertinya sudah sangat sulit untuk saling mengejar peluang keterpilihan tersebut.

Sebab jika dimanfaatkan maka waktu efektif kampanye kisaran 20 hari saja, sisanya bulan puasa dan hari libur, artinya dengan waktu yang ada sudah sulit dilakukan secara maksimal kampanye akbar, dialogis,monologis atau lainnya.

Maka jalan satu satunya melakukan kampanye dialogis dengan capaian jumlah titik dengan jumlah yang cukup banyak dengan konsekuensi meningkatnya kost politik.

Dengan demikian dilihat dari kondisi saat ini maka sudah sulit lima pasang calon untuk saling menyalip elektabilitas, maka diperkirakan yang terjadi adalah bertahan dengan kondisi saat ini, walaupun ada perubahan tidaklah akan terlalu mempengaruhi lagi. ( oleh Drs.H.Ahmad Subardi Akbar ).

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater